MUARASABAK- Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Selasa (31/10) mengglar upacara Hari Sumpah Pemuda ke 89 tahun 2017 dilapangan Kantor Bupati Tanjung Jabung Timur. Upacara yang dipimpin langsung Bupati Tanjung Jabung Timur Romi Hariyanto dihadiri Forkompimda Tanjung Jabung Timur berlangsung khidmad.
Ditemui usai upacara Sumpah Pemuda, Bupati menjelaskan pentingnya peran pemuda dalam pembangunan daerah. Peran pemuda kata Bupati, memiliki peran yang cukup strategis dalam ikut menyukseskan dan mengawal pembangunan suatu daerah. Tentunya dibutuhkan pemuda yang tangguh dan bebas dari bahaya narkoba.
‘’Untuk itu kita harus terus tumbuhkan semangat nasionalisme dan kebangsaan,’’ ujarnya.
Diakhir kegiatan juga dilakukan penandatangan kesepakatan memerangi narkoba dari organisasi kepemudaan dalam wilayah Kabupaten Tanjung Jabung Timur. (v3nd)
Komentar Facebook