setda@tanjabtimkab.go.id (0740) 7370002
Section

Berita Daerah

Wabup Pimpin Upacara Penurunan Bendera HUT RI ke 71

Kamis, 18 Agustus 2016 | 13:00:30 WIB | Dibaca: 4731 Kali

Suasana penurunan bendera merah putih

Muara Sabak – Wakil Bupati Tanjung Jabung Timur H Roby Nahliyansyah bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam upacaa penurunan bendera HUT RI ke 71 di halaman kantor bupati Tanjung Jabung Timur, Rabu (17/8).

Upacara yang dimulai pukul 17.00 wib ini berjalan khidmad dan lancar, dimana kegiatan ini diikuti unsur TNI, Polri, Pelajar, PNS, Pramuka dan organisasi kemasyarakatan serta organisasi pemuda.

 

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Tanjung Jabung Timur kepada beritatanjabtim.com mengajak kepada seluruh masyarakat Tanjung Jabung Timur untuk bersama-sama memaknai HUT kemerdekaan tidak hanya sebatas menggelar kegiatan seremonial dan kegiatan hura hura saja. Akan tetapi, juga memaknai arti dari kemerdekaan yang telah susah payah para pejuang merebut kemerdekaan.

“Mari bersama-sama kita jaga kemerdekaan yang telah diraih ini, dengan menjadi generasi yang bisa dibanggakan. Mari sama-sama kita bangun negeri kita khususnya Tanjung Jabung Timur kedepan kearah yang lebih baik sesuai dengan visi dan misi kami menjadikan Tanjung Jabung Timur merakyat,”tandasnya. (al)

Komentar Facebook

DOWNLOAD
File Download & Lampiran

PERKIRAAN CUACA
Kab. Tanjung Jabung Timur

AGENDA KEGIATAN
Kab. Tanjung Jabung Timur

PKK KAB. TANJUNG JABUNG TIMUR
pkk.tanjabtimkab.go.id


BERITA TERKINI

Rabu, 18 Desember 2024 - Berita Daerah
Selasa, 26 November 2024 - Berita Pemerintahan